Jumat, 17 Januari 2014

tangannya telah berada di surga

Diposting oleh mongyimongyi di 14.01
titel : a cup of tea for soul

kategory : book's / hobby


ㅎㅇ...



















untaian kisah dan hikmah dari panggung sejarah untuk mencerahkan jiwa yang lelah - Muhammad Ihsan Zainuddin -...

sungguh menarik membaca buku ini...
kisah para tabi'in yang dikemas istimewa...
dengan gaya penulisan yang indah mengalun, mudah dan familiar....
serasa bukan seperti membaca sejarah nyata masa silam...
namun lebih kepada menyimak sekumpulan cerita fiksi....

Muhammad Ihsan Zainudin...
berani bermain dengan kata-kata...
merangkumnya menjadi kalimat yang sarat arti...
tanpa melebihkan dan mengurangkan inti kisah...

sepenggal kisah di buku ini...



















"demi Allah, tidak ada seorang pun yang hadir di sini yang salah satu bagian tubuhnya telah berada di syurga selain engkau..." kata Umar bin Khattab kepada 'Amr bin Thufail.

Umar bin Khattab bukan ingin menyanjung 'Amr, tapi ingin memuliakannya. dialah sosok manusia yang meski belum mati, tetapi salah satu bagian tubuhnya sudah masuk surga.

'Amr merupakan satu dari perindu surga diantara banyak perindu lain yang juga berlomba meraihnya. dia telah mencium wanginya sejak di dunia. seperti apakah kiprah 'Amr sehingga dia mendapat garansi surga.


bisa dibilang...
baru kali ini aku tidak bosan membaca kisah para tabi'in...
340 halaman serasa mengasyikkan...



















kata pengantar dari penerbit...

pembaca yang budiman...
patut bersyukur mendapatkan buku ini yang insha Allah mampu menggairahkan kembali jiwa yang lelah...
mengingatkan kembali hati yang lalai...
dan memompa kembali semangat yang telah padam...
menjadi membara dan berapi-api...

karena kandungan kisahnya yang maha benar...
jujur, alamiah, realita yang pernah Allah tampilkan pada zaman-zaman termulia...
yaitu zaman sahabat para sahabat, tabi'in, dan para pengikut mereka...
kisah orang-orang soleh di dunia dan di mata Allah...
itulah kisah yang menjadi satu dari sekian banyak tentara-tentara Allah...
yang mampu membangkitkan kita terbangun dan siap siaga terjaga dari tidur pulas di alam kelalaian dan khayalan...

buku ini menyajikan kepada kita kenikmatan mendapatkan hikmah dengan cara yang mudah dan nyaman layaknya meneguk secangkir teh...



Sembada Asri, 17 Januari 2014
Jang Yiq








0 komentar:

Posting Komentar

sedikit coretan darimu sangat berarti untukku menjadi lebih baik lagi. apapun itu tumpahkanlah isi pikiranmu tentang tulisan ini, terimakasih

 

mongyimongyi !! Template by Ipietoon Blogger Template | Gift Idea